Catatan Perjalanan : Sekedar Cerita Perjalanan ke UNS
Minggu kemarin saya berkesempatan untuk mengikuti Try Out SBMPTN di Universitas Negeri Sebelas Maret, Solo. Dengan ikutnya saya di Try Out ini bukan berarti saya berniat kuliah ya. Saya hanya ingin menjajal seberapa jauh kemampuan saya. Walaupun saya tahu kalau nilai saya bakalan tidak bagus. Saya ikut Try Out ini bersama beberapa kawan sekolah saya. Langsung saja ke cerita perjalanannya. Minggu pagi saya menuju ke Terminal Ir. Soekarno, Klaten. Sengaja saya menuju Terminal karena jika saya mencari bus di pinggir jalan pasti bakalan dapat bus bumelan Jogja - Solo yang hanya berhenti sampai Tirtonadi. Jika dari Tirtonadi menuju ke UNS harus oper angkutan lain yang itu akan menambah biaya. Karena itulah saya menunggu bus jurusan Surabaya karena akan lewat di depan UNS dengan tarif sama yaitu 7000 rupiah. Selain itu bus jurusan Surabaya juga tidak banyak ngetem sehingga waktu lebih cepat. Sesampainya saya di Terminal, sudah ada satu bus Langsung Jaya. Karena bukan itu incaran sa...